Wednesday, September 21, 2011

Wahai Wanita, Bukankah Kau Berharga?

Wahai wanita bukankah kau berharga?

Kenapa pula kau menanti hal yang tak pasti,

menghambakan diri dengan setia

pada seseorang yang belum tentu menjadi pendampingmu di kemudian hari.

Kau...

kau sempitkan keluasan kesempatan yang Allah berikan.

Dan dengan bodohnya menyerahkan diri dalam ikatan yang hakekatnya jeratan.

Kau bilang itu cinta, cintamu tak pada tempatnya,

Cinta tanpa pahala!

Kesetiaanmu, kau pikir ada nilainya?

 

Dia bukan suamimu,

bukan pula ayah dari anak-anakmu.

Dia cuma lelaki ajnaby yang mengumbar janji,

merayu dengan kata-kata mesra

atau tampang yang bukan miliknya.

 

Kalau memang ia lelaki yang taat pada Ilahi,

tentu ia akan datang dengan kesiapan hati untuk menikahi

dan tidak berkata padamu saja

namun datang juga pada orang tua.

Dia akan menempuh jalan halal

bukan dengan menjadikanmu sekedar pacar.

 

Apa kamu bodoh

atau terlalu lugu hingga tertipu dengan janji palsu?

Atau kamu bebal hingga turuti hawa nafsu

Atau memang kamu begitu murah

hingga menerima hubungan yang sekedar coba-coba,

betapa malangnya jika kau tanpa harga??

 

Wahai wanita bukankah kau berharga?

Mengapa menyambut uluran tangan yang belum halal

membiarkan wajahmu dipandang tanpa perjanjian yang disyariatkan

kulitmu kau sentuhkan tanpa enggan, tiada sungkan

tak sadarkah, kau hinakan kehormatan yang dianugerahkan

dengan demikian, kesucian pun kau umbar tanpa penjagaan

 

Dan apa yang kan kau berikan pada pasangan hidupmu kelak?

Sisa-sisa? dari jamahan banyak laki-laki?

Sisa-sisa? dari hati yang telah mampir kesana kemari?

betapa tak punya rasa memberi barang bekas pada sosok yang kan setia?

betapa tak kenal budi dan tak hargai jasa memberi sisa pada imam yang dipilihkan Tuhan?

Dimana akalmu kau letakkan?

 

Wahai wanita bukankah kau berharga?

Atau sebaliknya ... begitu murahnya?

 

 

(Kamar mungilku. Wonogiri, 21/09/2011. Mencoba berkaca.)

8 comments:

  1. Like this,,, Thanks yaa, bermanfaat banget nih.. Patut di renungkan bwat para wanita,, ^_^

    ReplyDelete
  2. untuk para pria tolong jaga seorang wanita seperti kau menjaga saudara perempuan mu, menghormati wanita seperti menghormati ibumu

    ReplyDelete
  3. Kau sangat berharga.

    wahai wanita.

    ReplyDelete
  4. Betapa berharga na kau wahai wanita...
    Jangan pernah sesekali kau rendahkan harga diri mu...

    Terimakasih tuhan telah kau cipta kan aq menjadi wanita Ƴ‎ƍ begitu berharga di dunia ...

    ReplyDelete
  5. Bolehkah saya memintanya untuk di post ke www.fastabiq.com ??
    akan diberitahukan link sumbernya juga dan nama penulisnya.. :)

    ReplyDelete
  6. silahkan diposting di web tersebut... semoga bermanfaat ^_^

    ReplyDelete
  7. Bagus bangetttt. Setidak na menampar diri sendiri dgn kata2 ini

    ReplyDelete